Tolak Anarkisme, Polres Gandeng Komunitas Ciptakan Gresik Aman

03 Sep 2025 - 08:39
Tolak Anarkisme, Polres Gandeng Komunitas Ciptakan Gresik Aman
Sejumlah komunitas Gresik berkumpul di Satpas Satlantas Polres Gresik menyatakan menolak aksi anarkisme. (Fahrudin/afederasi.com)

Gresik, (afederasi.com) - Polres Gresik melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) menggelar deklarasi damai bersama berbagai komunitas dan pemangku kepentingan, Selasa malam (02/09/2025) di Kantor Satpas Satlantas Polres Gresik. Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap aman dan kondusif.

Acara dihadiri Kasat Lantas Polres Gresik AKP Rizki Julianda Putera Buna, jajaran KBO, Kanit Regident, Kanit Gakkum, dan Kanit Kamsel Satlantas. Hadir pula perwakilan dari Kepala Desa Sukorejo dan perangkat desa, pengurus Korwil Gojek dan Grab, tokoh perguruan silat PSHT, Ketua Grib Gresik, tokoh agama, pengurus RT Randuagung, Banser, hingga Komunitas PMB.

Kapolres Gresik AKBP Rovan Richard Mahenu melalui AKP Rizki Julianda Putera Buna menegaskan kegiatan ini merupakan langkah preemtif untuk mencegah potensi aksi anarkis.

“Kami mengajak seluruh komunitas untuk bersama-sama menyerukan demonstrasi damai dan menolak anarkisme. Sinergi masyarakat dengan aparat sangat penting demi terciptanya Gresik yang aman dan kondusif,” ujar AKP Rizki.

Seluruh peserta menyatakan komitmen menjaga persatuan, mempererat kebersamaan, dan menggelar kegiatan positif di lingkungan masing-masing. 

"Kami juga diimbau tidak mudah terprovokasi isu yang berpotensi memecah belah," tandas AKP Rizki.

Acara ditutup dengan doa bersama dan pembacaan deklarasi kolektif menjaga situasi damai, aman, dan kondusif. Langkah ini diharapkan memperkuat kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga stabilitas kamtibmas di Gresik. (frd)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow