Prestasi Nasional Pelajar Jombang Diapresiasi Bupati Warsubi

29 Dec 2025 - 16:54
Prestasi Nasional Pelajar Jombang Diapresiasi Bupati Warsubi
Pemerintah Kabupaten Jombang memberikan apresiasi tertinggi kepada para siswa berprestasi tingkat nasional dalam bidang olahraga dan seni di Pendopo Kabupaten Jombang, Senin (29/12/2025). (Foto:Istimewa)

Jombang, (afederasi.com ) – Pe merintah Kabupaten Jombang memberikan apresiasi tertinggi kepada para siswa berprestasi tingkat nasional dalam bidang olahraga dan seni. Acara penghargaan berlangsung haru dan penuh kebanggaan di Ruang Swagata Pendopo Kabupaten Jombang, Senin (29/12/2025) pagi.

Bupati Jombang, Warsubi, S.H., M.Si., secara resmi memberikan reward dan ucapan selamat atas prestasi gemilang para pelajar yang mengharumkan nama Jombang di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) Tahun 2025.

Dalam sambutannya yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Jombang, Dra. Wor Windari, M.Si., Bupati Warsubi tak menyembunyikan rasa bangganya.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Jombang, saya sampaikan selamat dan kebanggaan terbesar. Kalian adalah bukti nyata bahwa anak-anak Jombang mampu bersaing dan menang di tingkat nasional,” ujar Bupati dengan penuh haru.

Ia menekankan bahwa prestasi ini bukanlah titik akhir, melainkan batu loncatan untuk meraih kemenangan di tingkat internasional. Bupati juga mengapresiasi kerja keras para kepala sekolah, guru pembimbing, pelatih, dan orang tua yang telah mendukung penuh perjuangan para siswa.

Berikut adalah para siswa penerima apresiasi langsung dari Bupati Jombang:

1. Ghea Qumairah Prameswari Sekar Kinanthi (SDN Kepanjen 2 Jombang): Meraih Juara 1 Nasional pada nomor Kata Perorangan Putri dalam O2SN 2025.

2. Aura Azkadina Rahmadani (SMPN 1 Tembelang): Menyabet Juara 1 Nasional dalam lomba Menulis Cerita pada FLS3N 2025.

3.Ayatullah Qurrotaa'yun Pamungkas (SMPN 2 Jombang): Berhasil meraih Juara 2 Nasional dalam lomba Mendongeng pada FLS3N 2025.

Menutup acara, Bupati Warsubi menginstruksikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang untuk terus mengawal dan membina bakat-bakat muda tersebut. Ia menekankan pentingnya program pembinaan berkelanjutan dan regenerasi agar potensi besar ini tidak redup.

“Prestasi ini harus menjadi inspirasi. Kita harus pastikan generasi muda Jombang tumbuh sebagai pribadi berilmu, sukses, dan berakhlak mulia,” pesannya.

Momen penghargaan di penghujung tahun 2025 ini menjadi kado terindah bagi dunia pendidikan Jombang, sekaligus penyemangat untuk meraih prestasi yang lebih tinggi di masa depan.(san)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow