Polres Lamongan Kini Punya Tiga Dapur MBG, Targetkan 6000 Penerima
Lamongan, (afederasi.com) – Jajaran Polres Lamongan mempertegas komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan dan kesehatan nasional melalui pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Langkah ini merupakan bagian dari agenda groundbreaking SPPG serentak yang digelar Polri di seluruh Indonesia pada Senin (29/12/2025).
Dalam kegiatan yang diikuti secara daring tersebut, Kapolres Lamongan AKBP Agus Dwi Suryanto menjelaskan bahwa saat ini terdapat tiga titik SPPG di bawah naungan Yayasan Kemala Bhayangkari yang dipersiapkan untuk melayani masyarakat Lamongan. Ketiga lokasi tersebut tersebar di Kecamatan Mantup, Turi, dan Paciran.
"Untuk wilayah Lamongan, saat ini SPPG di Kecamatan Mantup sudah beroperasi secara penuh. Sementara untuk di Kecamatan Turi, pembangunannya sudah rampung 100 persen dan tinggal menunggu proses verifikasi dari Badan Gizi Nasional (BGN). Satu titik lagi di Kecamatan Kemantren, Paciran, masih dalam tahap pembangunan," terang AKBP Agus Dwi Suryanto di sela kegiatan yang berpusat di Desa Geger, Kecamatan Turi.
Mengenai target sasaran, Agus merinci bahwa operasional SPPG di Mantup saat ini telah menjangkau sekitar 3.000 penerima manfaat. Jumlah tersebut diprediksi akan meningkat dua kali lipat menjadi total 6.000 orang setelah SPPG di Kecamatan Turi resmi beroperasi.
Program ini menyasar para pelajar mulai dari tingkat TK, SD, SMP, hingga SMA, serta menyentuh kelompok masyarakat rentan kategori B3. Guna menjamin distribusi yang efisien, pihak Polres akan melakukan pengaturan wilayah layanan melalui sistem plotting antar-satuan pelayanan.
“Kami berharap kehadiran SPPG ini menjadi solusi nyata dalam meningkatkan kualitas gizi generasi muda di Lamongan. Polri berkomitmen penuh mengawal program strategis pemerintah guna mencetak generasi yang lebih sehat dan berkualitas di masa depan,” tambah Kapolres.
Secara nasional, Polri meluncurkan sebanyak 436 SPPG yang tersebar di berbagai daerah. Langkah masif ini diharapkan mampu mempercepat pemerataan akses makanan bergizi bagi masyarakat luas sebagai bagian dari upaya peningkatan kesejahteraan nasional. (yan)
What's Your Reaction?


