Satu Dekade Sukses Harumkan Taruna Brawijaya, Kini Eko Resmi Nahkodai Kacabdin Gresik
Gresik, (afederasi.com) - Mantan Kepala Sekolah (Kasek) SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, resmi menahkodai Kepala Cabang Dinas Pendidikan, Provinsi Jawa Timur, Wilayah Kabupaten Gresik, per 1 Januari 2026. Eko Agus Suwandi, S.Pd., M.M. mulai berdinas di kantor barunya di jl dr Wahidin Sudirohusodo, Kebomas, Kabupaten Gresik, Jum'at pagi, (2/01/26).
Terlihat puluhan karangan bunga ucapan selamat dari para kolega dan sahabatnya, memenuhi halaman kantor barunya. Termasuk karangan bunga dari anak didiknya SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, pun terpampang di depan pintu masuk kantor Kacabdin Gresik. Bahkan, Eko, panggilan akrabnya, juga disambut dua siswa SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, asal Gresik, saat berdinas perdana.
Kedua siswa Taruna 5 Brawijaya Jawa Timur, asal Kabupaten Gresik, Akmal Wafi Maulana P, kelas 11, dan Muhammad argya imhil muhaijid, kelas 10, sengaja datang untuk memberikan ucapan selamat dan sambutan.
Selain itu, Kepala Sekolah SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, ini dinilai sosok yang humble, baik seperti orang tua sendiri. Bahkan, hampir semua siswa SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, merasa sangat kehilangan atas kepindahan Eko.
"Dinas perdana tadi menggelar rapat, minta doanya ya Mas, semoga bisa memajukan pendidikan di Kabupaten Gresik, " kata Eko, ditemui usai rapat.
Eko bangga dan terharu ketika disambut dua siswa SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, asal Gresik. Kehadiran Akmal, anak pasangan Miftahul Arif dan Sekti Indah, bersama rekannya Argya, merupakan bentuk penghormatan dan ikatan emosional kepada Eko Agus Suwandi yang telah memimpin SMA Negeri 5 Taruna Brawijaya Kediri sejak 2019 hingga 2025.
“Kami sengaja datang pagi-pagi demi menyambut kedatangan Pak Eko di Gresik. Sebenarnya total ada 9 anak Gresik yang sekolah Taruna di Kediri. Tapi beberapa tidak bisa hadir. Alhamdulillah tadi bisa ketemu Pak Eko,” kata Indah.
Menanggapi sambutan hangat dari siswanya, Eko Agus Suwandi mengaku senang dan terharu. Ia menyatakan siap melanjutkan pengabdiannya di Gresik menggantikan Kacabdin, Kiswanto.
Lebih lanjut, dia menegaskan akan langsung melakukan langkah cepat untuk membenahi sistem kerja.
“Saya akan segera melakukan penguatan tim dan memaksimalkan potensi tempat kerja yang ada. Termasuk dalam waktu dekat, kami akan meluncurkan aplikasi aduan online untuk memudahkan masyarakat melaporkan masalah sekolah secara langsung,” ungkap Eko saat ditemui di kantornya.
Eko laik dijuluki sang pionir pendidikan, pasalnya selama 10 tahun berhasil merubah wajah sekolah yang dulu tak diperhitungkan, kini disulap menjadi sekolah yang disegani, sekolah negeri semi militer yang mengutamakan nilai kedisiplinan dan akademik.
Eko bukan sosok sembarangan di dunia pendidikan. Ia merupakan perintis transformasi SMA Negeri 5 Kediri menjadi sekolah berciri khas semi-militer (Taruna Brawijaya). Di bawah arahannya, sekolah tersebut dikenal sebagai pencetak generasi disiplin dan berkarakter nasionalis.
Hasilnya, selama satu dekade kariernya, pria yang kini sedang menempuh studi S3 di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung ini, telah meraih berbagai penghargaan bergengsi, termasuk Kepala Sekolah Berprestasi Tingkat Nasional dan Penghargaan Pencetak Pemimpin Bangsa tahun 2023. Terbaru di pertengahan Juni 2025, Eko Sukses mengantarkan 15 siswa didiknya SMAN 5 Taruna Brawijaya Jawa Timur, yang bermarkas di Jalan Selomangleng No. 2, Kelurahan Sukorame, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur. (Frd)
What's Your Reaction?


