DWP Lamongan Salurkan 350 Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Banjir Bengawan Jero
Lamongan, (afederasi.com) – Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Lamongan turun langsung memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir. Aksi sosial ini menyasar dua desa di wilayah yang terdampak cukup signifikan, yakni di Kecamatan Glagah dan Kecamatan Deket. Rabu (14/1/2026).
Dalam aksi kemanusiaan tersebut, sebanyak 350 paket sembako disalurkan secara langsung kepada masyarakat. Bantuan tersebut terbagi menjadi dua titik sasaran, yakni sebanyak 100 paket sembako untuk warga di Desa Gempolpendowo, Kecamatan Glagah, serta 250 paket sembako untuk warga di Desa Weduni, Kecamatan Deket.
Penyaluran ini dipimpin langsung oleh Ketua DWP Kabupaten Lamongan, Puji Dariani Nalikan. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk empati organisasi terhadap kondisi sulit yang tengah dialami masyarakat akibat luapan air yang mengganggu aktivitas harian.
"Kami hadir untuk sedikit meringankan beban saudara-saudara kita yang aktivitasnya terhambat akibat banjir. Meskipun mungkin bantuan ini tidak seberapa dibandingkan kesulitan yang dirasakan, kami berharap ini bisa membantu memenuhi kebutuhan pokok harian warga," ujar Puji Dariani Nalikan saat dikonfirmasi afederasi.com, Kamis (15/1/2026) pagi.
Ia juga menambahkan bahwa DWP Lamongan akan terus berupaya bersinergi dengan pemerintah daerah dalam memantau kondisi sosial masyarakat, terutama saat terjadi bencana alam. Pihaknya berharap kondisi air segera surut sehingga masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan normal.
Kehadiran bantuan logistik berupa kebutuhan pokok ini disambut baik oleh warga. Mengingat akses jalan yang terendam banjir seringkali membuat mobilitas warga untuk mencari kebutuhan sehari-hari menjadi terhambat, bantuan tersebut menjadi solusi cepat bagi ketahanan pangan keluarga di tengah situasi darurat. (yan)
What's Your Reaction?

