Detik-Detik Penyelamatan Balita Terkunci di Mobil GKB, Damkar dan Polisi Bergerak Cepat
Gresik, (afederasi.com) – Situasi mencekam terjadi di kawasan Jalan Tambang GKB, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, Sabtu (03/01/2026) petang. Seorang anak balita dilaporkan terkunci di dalam mobil, memicu kepanikan keluarga dan respons cepat petugas pemadam kebakaran serta kepolisian.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.30 WIB, saat korban tanpa sengaja terjebak di dalam mobil setelah pintu kendaraan tertutup dalam kondisi terkunci. Menyadari potensi bahaya yang dapat mengancam keselamatan, Dimas Ayah korban segera menghubungi petugas darurat.
“Istri pemilik kendaraan langsung menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Gresik dan layanan darurat 110 Polres Gresik setelah mengetahui anaknya terkunci di dalam mobil,” ujar Perwira Piket Damkar Gresik, M. Nurul Haqqi, saat dikonfirmasi.
Laporan tersebut diterima oleh Damkar Gresik Pos Kota pada pukul 18.50 WIB. Tak menunggu lama, satu menit berselang petugas langsung diberangkatkan menuju lokasi dan tiba sekitar pukul 18.59 WIB.
Namun setibanya di tempat kejadian, petugas Damkar mendapati proses penyelamatan telah lebih dahulu dilakukan oleh personel Polres Gresik. Meski begitu, Damkar tetap melakukan pengecekan lanjutan untuk memastikan kondisi anak benar-benar aman dan tidak terdapat risiko lanjutan.
“Petugas kami tetap melakukan assessment di lokasi untuk memastikan kondisi korban dalam keadaan baik serta memastikan area aman,” jelas Nurul Haqqi.
Ia menegaskan, kejadian anak terkunci di dalam mobil masuk dalam kategori penyelamatan non-kebakaran yang membutuhkan penanganan cepat, mengingat risiko keselamatan jiwa yang dapat meningkat jika berlangsung dalam waktu lama.
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini. Kecepatan penanganan menjadi kunci utama agar tidak terjadi hal-hal yang membahayakan,” tegasnya.
Setelah situasi dipastikan aman dan kondusif, petugas Damkar kembali ke Pos Kota pada pukul 19.20 WIB. Tidak ada kerugian materiil yang dilaporkan dalam peristiwa tersebut.
Di akhir keterangannya, Damkar Gresik mengimbau masyarakat untuk lebih waspada, khususnya bagi orang tua agar selalu memastikan kondisi kendaraan sebelum ditinggalkan.
“Kami mengingatkan agar selalu mengecek kendaraan sebelum ditinggal, terutama memastikan tidak ada anak yang tertinggal di dalam mobil,” pungkas Nurul Haqqi.
Sebagai catatan, sepanjang Januari 2026, Damkar Kabupaten Gresik telah menangani 8 kejadian penyelamatan (rescue) dan 1 kejadian kebakaran, dengan melibatkan berbagai unsur terkait, termasuk Polres Gresik. (frd)
What's Your Reaction?


