Bupati Karna Sampaikan LKPJ TA 2022 ke DPRD Situbondo

29 Mar 2023 - 19:59
Bupati Karna Sampaikan LKPJ TA 2022 ke DPRD Situbondo
Bupati Situbondo saat memberikan LKPJ TA 2022 Kepada ketua DPRD Situbondo (alifia rahma/afederasi.com)

Situbondo, (afederasi.com) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Situbondo menggelar rapat paripurna penyampaian dokumen laporan keterangan pertanggung jawaban kepala daerah (LKPJ) TA 2022 di ruang sidang paripurna kantor DPRD setempat. Rabu (29/3/2023).

Rapat Paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Situbondo Edy Wahyudi dan turut dihadiri wakil ketua serta anggota DPRD Situbondo, Bupati dan Wakil Bupati Situbondo, jajaran Forkopimda, Sekdakab Situbondo, Kepala OPD.

Ketua DPRD Kabupaten Situbondo, Edy Wahyudi menjelaskan, sesuai peraturan perundang-undangan bahwa kepala daerah wajib menyampaikan laporan keterangan pertanggung-jawaban APBD Tahun 2022, yaitu maksimal 3 bulan setelah masa tahun anggaran berakhir. 

"Kami sudah menjadwal untuk menindak-lanjuti pembahasan LKPJ Tahun 2022, baik pembahasan tingkat komisi maupun pada tingkat badan anggaran. Selanjutnya kami akan memberikan rekomendasi terhadap pelaksanaan APBD 2022 seperti yang tercantum dalam LKPJ bupati, baik dari sisi pendapatan, belanja ataupun pembiayaan," ujarnya.

Sementara itu, Bupati Situbondo, Karna Suswandi menyampaikan Laporan keterangan pertanggung jawaban yang disampaikan kepada DPRD adalah LKPJ Tahun anggaran 2022.

Berikutnya, realisasi pendapatan pada Tahun 2022 sekitar Rp1,7 triliun lebih atau 188 persen dari target pendapatan sebesar Rp1,6 triliun lebih.

Sementara dilihat dari sisi belanja daerah terdapat realisasi belanja Tahun anggaran 2022 sebesar Rp1,7 triliun lebih atau sebesar 90,88 persen dari pagu belanja sekitar Rp1,9 triliun lebih.

Dari sisi pembiayaan daerah terdapat realisasi penerimaan pembiayaan sebesar Rp374 miliar lebih. Itu terdiri dari penggunaan silpa tahun sebelumnya sebesar Rp374 miliar lebih dan penerimaan kembali pemberian pinjaman daerah sebesar Rp4 juta lebih. 

Lebih lanjut, Bupati Karna Suswandi menambahkan, LKPJ Tahun 2022 ini merupakan gambaran komitmen nyata pemerintah daerah untuk mewujudkan Situbondo Berjaya (berakhlak, sejahtera, adil dan berdaya) melalui RPJMD Kabupaten Situbondo Tahun 2021-2026.

"Terimakasih untuk seluruh jajaran anggota DPRD Situbondo. Dengan adanya rapat paripurna yang terbuka ini, semua anggaran di pertanggung jawabkan dengan baik," tutupnya.(vya/dn) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow