BPK Oi Jombang Periode 2025-2025 Dilantik, Fokus pada Seni, Lingkungan, dan UMKM

22 Dec 2025 - 05:59
BPK Oi Jombang Periode 2025-2025 Dilantik, Fokus pada Seni, Lingkungan, dan UMKM
Badan Pengurus Kabupaten (BPK) Organisasi Intra Kampus (Oi) Kabupaten Jombang untuk periode kepengurusan 2025-2029 telah resmi dilantik pada Minggu (21/12/2025). (Foto: Santoso/afederasi.com)

Jombang, (afederasi.com) – Badan Pengurus Kabupaten (BPK) Organisasi Intra Kampus (Oi) Kabupaten Jombang untuk periode kepengurusan 2025-2029 telah resmi dilantik pada Minggu (21/12/2025). 

Acara pelantikan yang mengusung tema regenerasi dan penguatan ekonomi kerakyatan ini digelar di Waroeng Setengah Jalan Gubernur Suryo, sebagai bentuk dukungan nyata terhadap Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal.

Dalam sambutannya, Ketua BPK Oi Jombang terpilih, Fuad Efendi atau yang akrab disapa Kerdus, menyampaikan terima kasih sekaligus kilas balik perjalanan organisasi. Ia mengawali dengan permohonan maaf atas kondisi organisasi yang sempat vakif.

"Saya mewakili periode kemarin menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya. BPK Oi Jombang sempat 'tertidur' dan banyak program tidak berjalan, mungkin salah satunya karena dampak pandemi Covid-19 yang berkepanjangan.

Posisi saya hari ini juga tidak akan tercapai tanpa dukungan penuh dari Kawan-Kawan Oi, para Pembina, dan penasihat," ujar Fuad Efendi.

Fuad kemudian memaparkan visi dan misi organisasi yang berlandaskan lima pilar Oi, yaitu Seni, Olahraga, Pendidikan, Akhlak, dan Niaga (S.O.P.A.N). Berpijak pada pilar-pilar tersebut, dua program prioritas akan segera dijalankan.

Untuk menggerakkan pilar seni, akan diluncurkan program “Falsnight”, sebuah agenda pentas musik dan seni yang akan berkeliling ke warung-warung dan ruang publik di setiap kecamatan. 

Sementara, di bidang sosial dan lingkungan, akan digalakkan gerakan konkret “cabut paku di pohon” untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pelestarian lingkungan.

Dukungan dan harapan besar terhadap kepengurusan baru ini disampaikan oleh Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Oi Jawa Timur, Gus Maulana Yasin. Ia menegaskan keyakinannya bahwa BPK Oi Jombang akan kembali bangkit dengan program-program progresif.

"Kami yakin pasca-pelantikan ini, tidak hanya sekadar berkumpul, tetapi akan ada semangat baru dalam setiap agenda. Program-program di Jombang diharapkan bisa kembali menjadi percontohan dan barometer bagi BPK Oi di daerah lain. Salam Oi!" tegas Gus Maulana Yasin.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh Pembina BPK Oi Jombang, perwakilan BPK Oi dari luar kota, serta sejumlah komunitas di Kota Santri.

Momen ini tidak hanya menandai regenerasi kepemimpinan, tetapi juga kebangkitan organisasi dengan komitmen kuat untuk memajukan seni budaya, menjaga kelestarian lingkungan, serta memperkuat perekonomian akar rumput melalui dukungan kepada UMKM.

 Pelantikan ini juga diharapkan dapat mendorong lebih banyak generasi muda untuk aktif berperan dalam kepemimpinan dan pengabdian masyarakat. (san)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow