Hari Ini Ratusan Calon PPK di Kabupaten Kediri Jalani Tes CAT

06 Dec 2022 - 17:38
Hari Ini Ratusan Calon PPK di Kabupaten Kediri Jalani Tes CAT
Suasana pelaksanaan tes CAT di SMAN 2 Pare, Selasa (6/12/2022). (foto : KPU Kabupaten Kediri).

Kediri, (afederasi.com) - Sebanyak 729 warga Kabupaten Kediri yang lolos seleksi administrasi mulai menjalani tes tulis pemberian calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilu 2024. Mereka menjalani tes tulis atau CAT (computer assisted test) pada hari ini Selasa hingga Rabu besok bertempat di SMAN 2 Pare.

Sebelumnya, KPU Kabupaten Kediri telah menerima 1.324 calon PPK yang mendaftar, namun yang lolos administrasi hanya 729 orang. 

“Hari ini dimulai pelaksanaan tes CAT, semua berkas dari KPU RI, soal tiga jam sebelumnya datang agar menjaga keamanannya,” jelas Komisioner KPU Devisi SDM dan Sosdiklih Parmas, Nanang Qosim saat dikonfirmasi, Selasa (6/12/2022).

Pelaksanaan tes tulis ini sendiri terbagi dalam dua hari dimana hati pertama melaksanakan empat sesi dan hari kedua tiga sesi. 

Untuk sesi pertama tes tulis calon anggota PPK digelar pada pukul 07.30-09.45 WIB dan sesi kedua dilaksanakan pada pukul 10.00-12.15 WIB. Kemudian sesi ketiga digelar pada hari yang sama, pukul 12.30-14.45 WIB, dan untuk sesi empat digelar pada pukul 15.00-17.15 WIB.

“Hari pertama ini kami fokuskan pada peserta di 13 kecamatan, karena besok juga bertepatan pada pilkades, jadi untuk pertimbangannya agar peserta juga bisa meramaikan pesta demokrasi," papar Nanang Qosim. 

Sementara itu, hingga tes hari pertama ini, Nanang menjelaskan jika dari 458 peserta yang terdaftar, sebanyak 62 orang tidak hadir. 

“Kami pastikan semua peralatan yang digunakan bekerja normal dan tidak terkendala teknis hingga besok,” ungkapnya 

Usai tes tulis ini, KPU Kabupaten Kediri akan menetapkan 3 kali kebutuhan per kecamatan. Artinya setiap kecamatan akan diambil 15 orang untuk selanjutnya ke tahap tes wawancara. Adapun kebutuhan PPK di Kabupaten Kediri sendiri pada Pemilu 2024 sebanyak 260 orang calon minimal dengan 130 orang yang bertugas. 

“Artinya setiap kecamatan ada 5 orang yang bertugas dan 5 orang lagi sebagai cadangan,” tandas Nanang.(sya/dn) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow