Momen Hari Guru, Siswa SMPN 1 Lamongan Beri kejutan Kado dan Kue Kepada Guru

25 Nov 2025 - 12:43
Momen Hari Guru, Siswa SMPN 1 Lamongan Beri kejutan Kado dan Kue Kepada Guru
Siswa SMP Negeri 1 Lamongan Memberikan Kejutan Berupa Kado dan Kue Kepada Guru Kelas. (Iyan Farik/afederasi.com).

Lamongan, (afederasi.com) - SMP Negeri 1 Lamongan rayakan Hari Guru Nasional dan Hari PGRI ke-80 pada tanggal 25 November 2025 dengan tema "Guru Hebat, Indonesia Kuat". Acara ini bertujuan untuk menghormati peran guru dalam membentuk generasi muda yang berprestasi dan berkarakter.

Kepala sekolah, Yayuk Setia Rahayu, menyampaikan bahwa di tangan guru-guru hebat, anak-anak bisa menjadi anak-anak yang hebat dan berprestasi. "Alhamdulillah ini tadi memperingati Hari Guru Nasional dan Hari PGRI yang ke-80 di tanggal 25 November 2025 dengan mengambil tema Guru Hebat, Indonesia Kuat," ujarnya dalam sambutannya Selasa, (25/11/2025).

Yayuk Setia Rahayu menekankan pentingnya guru sebagai contoh bagi siswa. Untuk itu pihaknya tak hentinya memberi semangat kepada para guru agar juga bisa meningkatkan kemampuan dan menambah pengetahuan mereka untuk mendidik anak-anak agar bisa menjadi anak-anak yang hebat.

"Jadi contoh yang patut ditiru adalah Bapak Ibu gurunya. Dengan meniru menyampaikan semuanya kepada siswanya sehingga siswa itu bisa menjadi lebih hebat dari Bapak Ibu guru," tambahnya.

Usai melaksanakan upacara Hari Guru, siswa kemudian memberikan kejutan berupa kado dan kue kepada para guru sebagai bentuk apresiasi. Yayuk mengungkapkan jika itu adalah bentuk apresiasi para siswa kepada Bapak Ibu gurunya, bentuk trima kasih karena telah dididik, dibimbing, didampingi selama di sekolah.

"Itu bentuk ucapan terima kasih siswa kepada Bapak Ibu gurunya," katanya.

Dimomen Hari Guru ini, Yayuk Setia Rahayu berharap dapat terus berkontribusi dalam pendidikan. Tetap bisa mendidik anak-anak menjadi lebih baik, memiliki punya prestasi, dan mampu meningkatkan lagi prestasi dari sekolah. "Jadi, dengan bekal pengetahuan, pendidikan karakter, ini anak-anak menjadi semakin giat dalam pembelajarannya dan semakin berprestasi, " pungkasnya. (Yan)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow