Komisi II DPRD Trenggalek Soroti Rencana Program 2026, Dorong Audit BUMD

11 Aug 2025 - 20:36
Komisi II DPRD Trenggalek Soroti Rencana Program 2026, Dorong Audit BUMD
Suasana rapat kerja Komisi II DPRD Trenggalek bersama OPD mitra (suparni/afederasi.com)

Trenggalek, (afederasi.com) – Komisi II DPRD Trenggalek menggelar rapat kerja bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mitra pada Senin (11/8/2025), untuk mengklarifikasi rencana program dan kegiatan tahun anggaran 2026. Rapat ini juga menjadi ajang memastikan keselarasan program dengan dokumen perencanaan daerah.

Ketua Komisi II DPRD Trenggalek, Mugianto, menjelaskan bahwa pembahasan tersebut difokuskan pada evaluasi KUA-PPAS 2026. “Kami ingin memastikan bahwa KUA sudah sesuai dengan RKPD, RPJMD, dan tema pembangunan tahun 2026. Hasilnya, sebagian besar program telah konsisten,” ujarnya.

Meski demikian, Mugianto mengungkap masih ditemukan ketidakseimbangan anggaran pada sejumlah program. Ada kegiatan yang belum teranggarkan sama sekali, ada pula yang alokasinya dinilai masih kurang. Salah satunya pada sektor perekonomian, khususnya di empat perusahaan daerah (BUMD) milik Pemkab Trenggalek.

“Setelah kami cermati, ada laporan pendapatan yang tidak sesuai realita. Untuk itu kami mendorong adanya audit investigasi pada empat BUMD tersebut, dan hal ini harus dimasukkan dalam rencana anggaran,” tegasnya.

Hasil catatan tersebut nantinya akan disampaikan kepada Badan Anggaran DPRD untuk dilakukan penyesuaian, baik penambahan maupun pengurangan pada pagu anggaran sebelum masuk tahap pembahasan RAPBD.(pb/dn) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow