Khofifah-Emil Terima Dukungan Kuat di Banyuwangi, Tekankan Pentingnya Kesehatan Mental

Banyuwangi, (afederasi.com) – Dukungan untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elistianto Dardak, semakin kuat menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Hal ini terlihat jelas dalam pertemuan yang digelar di Aula Hotel Mahkota, Kecamatan Genteng, Banyuwangi, pada Minggu malam (20/10/2024). Acara tersebut dihadiri oleh ratusan tokoh masyarakat, pemuka agama, dan simpatisan setia dari berbagai daerah seperti Situbondo, Bondowoso, Jember, dan Banyuwangi.
Kemeriahan suasana tampak ketika para pendukung pasangan Khofifah-Emil memenuhi aula untuk mendengar langsung arahan dari Khofifah, yang saat ini mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Timur.
Dalam kesempatan tersebut, Khofifah menyampaikan berbagai pesan penting, diantaranya mengajak seluruh masyarakat yang hadir untuk bersama-sama melanjutkan Jawa Timur yang Makmur Adil Juara dan Unggul (Maju) dan pentingnya menjaga kesehatan mental.
"Kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan fisik. Kesehatan ini tidak hanya berkaitan dengan kondisi tubuh, tetapi juga emosi, kejiwaan, dan psikis seseorang," ujar Khofifah.
Khofifah mengungkapkan, dengan kesehatan mental yang baik akan memberikan dampak positif dalam kehidupan. Namun sebaliknya, jika masalah kesehatan mental kurang terjaga bisa mengubah cara seseorang dalam mengatasi stres, berhubungan dengan orang lain dan membuat pilihan.
"Kesehatan mental yang baik akan membuat kita bisa berpikir jernih, menghadapi tekanan hidup dengan tenang, dan produktif dalam bekerja serta berinteraksi dengan orang lain,” ungkapnya.
Khofifah menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan isu-isu sosial yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat. Pihaknya akan terus memberikan program-program yang baik untuk masyarakat, tidak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga akan menyentuh aspek sosial dan kesejahteraan psikologis masyarakat.
“Untuk itu mari bersama kami Khofifah-Emil untuk melanjutkan Jawa Timur yang Makmur Adil Juara dan Unggul (Maju),” ungkapnya yang di Amini oleh seluruh pendukungnya.
Khofifah menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh seluruh lapisan masyarakat, para kyai dan santri. Ia menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan kepentingan masyarakat Jawa Timur dan melanjutkan program-program yang telah dijalankan bersama calon Wakil Gubernur Emil Elistianto Dardak.
“Kami juga akan terus mendengar aspirasi dari kyai dan santri, karena merekalah pilar penting dalam menjaga moral dan budaya bangsa," jelasnya.
Sinyal positif yang terus terpancar selama pertemuan dan antusiasme yang tinggi dari para peserta menunjukkan bahwa dukungan terhadap pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, nomor urut 2 Khofifah-Emil semakin kuat dan solid menjelang pemungutan suara Pilkada 2024 yang berlangsung pada 27 November, mendatang. (ron)
What's Your Reaction?






