Pemkab Situbondo Matangkan “Negeri Atas Awan” Kayumas, Disiapkan Jadi Ikon Wisata Alam Baru

09 Jan 2026 - 19:04
Pemkab Situbondo Matangkan “Negeri Atas Awan” Kayumas, Disiapkan Jadi Ikon Wisata Alam Baru
Wabup Situbondo, Mbak Ulfi saat melakukan kunjungan ke kayumas Situbondo. (alifia rahma/afederasi.com)

Situbondo, (afederasi.com) – Pemerintah Kabupaten Situbondo kian serius menggarap kawasan Puncak Kayumas di Desa Kayumas, Kecamatan Arjasa, sebagai destinasi wisata unggulan berbasis alam dan ekonomi kreatif desa. Kawasan yang dikenal dengan julukan Negeri Atas Awan ini dinilai memiliki potensi besar untuk mendongkrak sektor pariwisata sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Keseriusan tersebut terlihat saat Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah, melakukan kunjungan lapangan pada Jumat (9/1/2026). Ia mengaku terpesona dengan keindahan panorama alam Kayumas yang masih alami dan terjaga.

“Keindahan alam Kayumas ini luar biasa. Dengan pengelolaan yang tepat, kawasan ini bisa menjadi Pintu Langit yang membanggakan sekaligus magnet baru bagi wisatawan,” ujar Ulfiyah yang akrab disapa Mbak Ulfi di sela peninjauan.

Mbak Ulfi menegaskan, pengembangan Puncak Kayumas tidak dapat berjalan secara parsial. Menurutnya, diperlukan kolaborasi lintas sektor yang melibatkan pemerintah desa, kecamatan, BUMDes, hingga mitra swasta agar kawasan ini berkembang secara optimal dan berkelanjutan.

“Kolaborasi adalah kunci. Semua pihak harus bergerak bersama agar Puncak Kayumas tumbuh sebagai kawasan wisata yang memiliki nilai ekonomi nyata bagi masyarakat,” tegasnya.

Lebih lanjut, kawasan Kayumas diproyeksikan tidak hanya menawarkan wisata panorama, tetapi juga dikembangkan sebagai kawasan agrowisata dan wisata minat khusus. Sejumlah peluang investasi terbuka lebar, mulai dari pembangunan glamping, homestay, vila, hingga wahana wisata petualangan.

Keunggulan lain Kayumas terletak pada posisi geografisnya yang strategis, yakni berada di jalur menuju kawasan wisata Gunung Ijen. Hal ini dinilai dapat menjadikan Kayumas sebagai titik singgah alternatif bagi wisatawan.

“Letaknya sangat strategis. Kayumas bisa menjadi destinasi persinggahan wisatawan menuju Ijen, sekaligus menawarkan pengalaman wisata yang berbeda,” jelasnya.

Selain itu, Pemkab Situbondo juga melihat potensi pengembangan wisata olahraga udara seperti paralayang, serta promosi produk unggulan daerah, khususnya kopi Kayumas yang telah menembus pasar ekspor.

“Wisatawan tidak hanya disuguhi panorama alam, tetapi juga bisa menikmati dan mengenal kopi khas Kayumas yang kualitasnya sudah diakui dunia,” tambah Mbak Ulfi.

Untuk menunjang kenyamanan pengunjung, pemerintah daerah menekankan pentingnya pembangunan fasilitas dasar seperti toilet, tempat sampah, serta infrastruktur pendukung lainnya.

Sejalan dengan rencana tersebut, Pemkab Situbondo membuka peluang bagi investor untuk berkontribusi dalam pengembangan kawasan Puncak Kayumas, dengan tetap mengedepankan prinsip pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat lokal.

Melalui pengembangan Negeri Atas Awan Kayumas, Pemkab Situbondo berharap kawasan ini dapat menjadi contoh sukses pengelolaan pariwisata berbasis kolaborasi dan berkelanjutan, sekaligus memperkuat posisi Situbondo sebagai destinasi wisata alam unggulan di Jawa Timur.(vya/dn) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow