Ketua Tim Penilai Lomba Desa : Bencana Alam Tidak Mempengaruhi Penilaian Lomba

25 Oct 2022 - 16:00
Ketua Tim Penilai Lomba Desa : Bencana Alam Tidak Mempengaruhi Penilaian Lomba
Ketua Tim Klarifikasi Lapangan Tingkat Desa/ Kelurahan Tingkat Regional 2, Nana Wahyudi saat melakukan klarifikasi lapangan di Desa Kendalbulur (erin/afederasi.com)

Tulungagung, (afederasi.com) - Ketua Tim Penilaian Lomba Desa Tingkat Regional 2, Nana Wahyudi menyatakan bencana alam yang telah terjadi di Desa Kendalbulur tidak mempengaruhi penilaian lomba yang tengah dilakukan. 

"Bencana alam itu tidak mempengaruhi, kan sebelum ini Pak Bupati dan Pak Kepala Desa (Kades) sudah memaparkan potensi desanya," ujar Ketua Tim Klarifikasi Lapangan Tingkat Desa/ Kelurahan Tingkat Regional 2, Nana Wahyudi.

Nana mengatakan berdasarkan sambutan yang telah dibacakan Bupati, di Desa Kendalbulur terkena bencana alam banjir akibat cuaca extrem yang telah terjadi dalam sepekan terakhir ini. Sehingga mengakibatkan banyak perkebunan tembakau yang tergenang banjir. 

Namun, hal ini tidak bakal mempengaruhi penilaian yang dilakukan tim dewan juri dalam lomba desa tingkat regional 2 tahun 2022. 

"Namanya saja bencana alam, dicegahpun juga tidak bisa," katanya.

Selain itu Nana juga mengapresiasi upaya perbaikan yang telah dilakukan pemdes Kendalbulur untuk menanggulangi adanya kerusakan kebun tembakau yang diakibatkan bencana alam tersebut. 

"Ya semoga Desa Kendalbulur menjadi juaranya," pungkasnya. 

Senada dengan hal itu, Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo mengatakan dalam sepekan terakhir anomali cuaca terutama di wilayah Tulungagung bagian selatan sangat extrem. Hal ini berdampak pada rusaknya kebun tembakau dan tanaman lainnya di Desa Kendalbulur. 

Namun hal ini bukan menjadi masalah terhadap penilaian yang dilakukan. Sebab, pihaknya langsung tanggap berupaya untuk memperbaiki kerusakan yang ada. 

"Saat ini masih ada beberapa lahan tembakau yang tergenang air banjir, namun harapan kami hal tersebut tidak mempengaruhi penilaian. Kami langsung mengupayakan perbaikan agar kembali seperti semula," terangnya. 

Sekedar diketahui, pada Selasa, (25/10/2022) telah terjadi klarifikasi lapangan lomba desa tingkat regional 2 tahun 2022. Desa Kendalbulur Kecamatan Boyolangu merupakan salah satu desa mewakili Provinsi Jatim yang mengikuti lomba tersebut. (er/dn) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow